Takhta Kuat Raja Batu Bara Kala Saham Konglomerat Ambrol Tekan IHSG

Low Tuck Kwong, taipan pemilik PT Bayan Resources Tbk. (BYAN) memperkuat posisi sebagai orang terkaya di Indonesia kendati saham konglomerat ambrol tekan IHSG.

Asteria Desi Kartika Sari, Annisa Kurniasari Saumi
Rabu, 19 Maret 2025 | 12:55

Bisnis.com, JAKARTA– Taipan di balik emiten tambang batu bara PT Bayan Resources Tbk. (BYAN), Low Tuck Kwong, memperkuat takhtanya dalam deretan orang terkaya di Indonesia kendati saham konglomerat kompak ambrol saat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) jatuh.

Bahkan Low Tuck Kwong mampu membalap kekayaan konglomerat lainnya seperti Prajogo Pangestu. Mengacu data Forbes Real Time Billionaire per Rabu, (19/3/2025), harta kekayaan taipan Low Tuck Kwong yang dijuluki ‘raja batu baru’ itu tercatat sebesar US$27,5 miliar. Kendati kekayaan tersebut mengalami penurunan  0,56% sekitar US$156 juta.

Bisnis Indonesia Premium Terbaru