Bisnis.com, JAKARTA— Wijaya Karya (WIKA) tercatat memiliki 26 seri obligasi dan sukuk yang masih beredar di pasar dengan kupon maksimal sebesar 10,9% per tahun.
Berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) hingga akhir Juni 2025 yang diolah Bisnis, Senin (14/7/2025), BUMN konstruksi PT Wijaya Karya (Persero) Tbk. (WIKA) memiliki total pokok seri beredar mencapai Rp9,86 triliun dengan Rp8 triliun di antaranya merupakan obligasi. Hal itu terdiri dari 14 seri obligasi dan 12 seri sukuk.