Bisnis.com, JAKARTA— Saham sejuta umat PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) dijadwalkan membagikan dividen tunai Rp31,4 triliun atau Rp208,4 per saham. Begini siasat mengamankan cuan dari bank ‘wong cilik’ itu.
Berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) hingga 27 Maret 2025, jumlah saham beredar BBRI mencapai 151,56 miliar. Dengan jumlah saham beredar tersebut, BBRI tergolong sebagai saham dengan efek terbanyak di Bursa Efek Indonesia (BEI).